800 Personel Siap Amankan Natal dan Tahun Baru di Boyolali
BOYOLALI – Menyambut Hari Raya Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Kepolisian Resor (Polres) Boyolali menggelar apel Operasi Lilin Candi 2019. Dilaksanakan di halaman Mapolres Boyolali pada Kamis (19/12/2019) pagi, apel diikuti jajaran TNI, Polri dari berbagai satuan, instansi terkait, serta organisasi masyarakat dengan dipimpin Wakapolres Boyolali, Kompol Donny Eko Listiyanto.
Wakapolres menjelaskan bahwa pelaksanaan apel tersebut sebagai tahapan pengecekan akhir terhadap kesiapan seluruh personil pengamanan berikut kelengkapan sarana dan prasarana pendukung. Operasi tersebut berlangsung mulai dari tanggal 23 Desember 2019 sampai dengan 1 Januari 2020 dengan melibatkan seluruh personil pada pengamanan di Kabupaten Boyolali.
“Untuk menunjukkan kepada masyarakat bahwa kesiapsiagaan Polri dan instansi terkait termasuk dari rekan Forkopimda untuk menghadapi atau mengamankan kegiatan Hari Raya Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.
Untuk itu, pihaknya telah mengerahkan 800 personel gabungan, baik dari Polri, TNI dan organisasi masyarakat untuk menciptakan Kabupaten yang aman dan tenteram. Terlebih kini Kabupaten Boyolali dilintasi jalur tol dimana hal ini menjadi titik paling rawan kecelakaan karena banyaknya kecelakaan yang terjadi di jalan tol.
“Rawan kecelakaan kita utamanya di jalan tol kilometer 374 sampai 380. Disitu sering terjadi kecelakaan tunggal, jadi kita himbau untuk para pemudik atau yang liburan, hati-hati di tol. Cek kondisi ban terutama, penyebab kebanyakan pecah ban dan pengemudi mengantuk sehingga terjadi kecelakaan,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut, dilakukan juga pemusnahan minuman keras (miras) sebanyak 536,17 liter yang berhasil terjaring selama beberapa bulan yang lalu melalui kegiatan cipta kondisi Polres Boyolali. (dst/bet)